JAKARTA - Penghargaan bagi proyek-proyek real estate terbaik di Indonesia, FIABCI Indonesia-BNI Prix d'Excellence Award 2010, akan digelar malam ini. Sebanyak empat belas kategori akan diperebutkan oleh 40 proyek dari berbagai pengembang di tanah air.
Namun, ada yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, karena pada tahun ini isu lingkungan menjadi fokus penilaian dewan juri yang terdiri dari Direktur Procon Lucy Rumantir, Arsitek Senior Budi Lim, Pakar Planologi ITB Haryo Winarso, Kepala Bappeda DKI Jakarta Sarwo Handayani, dan perwakilan UN Habitat Hizrah Muchtar.
"Unsur proyek yang ramah lingkungan lingkungan salah satu unsur yang punya kredit paling tinggi dalam penilaian dewan juri kali ini," ucap Ketua Penyelenggara FIABCI Indonesia-BNI Prix d'Excellence Awards 2010, Johannes Tulung, Selasa (9/11/2010), di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta.
Ada empat belas kategori yang akan direbutkan 40 proyek yang mengikuti kompetisi ini. Keempat belas kategori dibagi ke dalam dua kelompok yakni residental dan non residental.
Dalam kelompok Residental dibagi lagi menjadi veritkal dan horizontal. Untuk kategori di sektor residental vertikal yakni Apartemen Sejahtera (Rusunami), Apartemen Susun Menengah, Apartemen Mewah, Town House. Sementara residental horizontal terdiri dari kategori Rumah Sejahtera Tapak, Rumah Menengah, dan Rumah Mewah.
Adapun, di kelompok non residental, kategori-kategori yang diperebutkan yakni master plan, superblock, shopping center, hotel dan resort, perkantoran, specialized category, dan kawasan industri/pergudangan.
"Kategori yang terbanyak kali ini adalah master plan termasuk kota baru ini diikuti enam proyek terdapat Lippo Karawaci, BSD, dan Kota Baru Parahyangan," ucap Johannes.
Siapakah yang akan menjadi proyek real estate terbaik setanah air? Hal itu baru akan diketahui pada puncak acara Gala Dinner FIABCI Indonesia Prix d'Excellence Awards 2010 hari ini, Selasa (9/11/2010) pukul 19.00 dalam kelanjutan acara Munas REI di Hotel Indonesia Kempinski, Jakarta. (Sabrina Asril)
Unsur proyek yang ramah lingkungan lingkungan salah satu unsur yang punya kredit paling tinggi dalam penilaian dewan juri kali ini.
-- Johanes Tulung
Pengen punya rumah sendiri? kini bukan hal yang susah. klik DISINI semua jadi mudah !!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar