KOMPAS.com - Rak kotak-kotak bukan cuma sebagai storage, tapi juga melindungi dinding kaca pembatas ruang utama dan area servis.
Koridor antara ruang utama dan area servis bukan sekadar lorong. Ada yang menarik dan fungsional karena sepanjang salah satu sisi dindingnya ditempatkan furnitur berupa rak. Tinggi rak hampir mencapai plafon, 280 cm, dengan panjang hampir seluruhnya menutupi dinding kaca.
Tampilan rak yang terbuat dari multipleks lapis melamikini kotak-kotak. Desainnya menarik, terlihat dari penutup kotak-kotak yang masing-masing berukuran 30 cm x 40 cm dengan kedalaman 30 cm itu. Ada rak yang tanpa penutup, ada yang ditutup pintu persegi, ada juga yang ditutup pintu bentuk "L".
Warna penutup rak juga tak sama; ada yang cokelat tua, ada juga yang cokelat muda melamik, sama dengan rangka rak.
Rak yang terbuka difungsikan untuk meletakkan aksesori pajangan. Jikalaupun tanpa diletakkan pajangan, rak-rak "bolong" itu memberi pandangan yang menerus ke ruang utama. Jadi, dari dinding kaca terlihat tampilan rak sekaligus koridor.
Lebih menarik lagi jika pencahayaan yang tak langsung dinyalakan. Jika lampu-lampu yang disembunyikan di bagian atas dan bawah rak itu menyala, menghasilkan pendaran cahaya yang indah.
Editor: ksp
Sumber : http://properti.kompas.com/read/xml/2010/04/19/14313127/rak.kotak.percantik.koridor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar