Senin, 01 Agustus 2011

"Tipuan" yang Menawan, Dinding Makin Rupawan

 Kaya akan tekstur yang unik dan tiada duanya memang menjadi keunggulan kayu. Karena itulah, kayu begitu diminati baik sebagai fasad maupun interior rumah.

Natural, unik, dan hangat adalah sifat-sifat yang bisa didapatkan dengan mengaplikasikan kayu dalam hunian. Namun, semakin banyaknya penebangan pohon-pohon untuk kayu, banyak arsitektur maupun desainer mengakali dengan cara-cara lain namun tetap mempertahankan agar nuansa kayu kental terasa.

Sebut saja, misalnya, dengan memilih furnitur dengan pelapis laminate bertekstur kayu. Pelapis laminate berbahan fiber ini dibuat dengan motif kayu dengan tampilan cenderung glossy.

Pelapis laminate bertekstur kayu tak hanya untuk lantai, tetapi juga pada furnitur lainnya. Seperti pada dinding ruang tamu di rumah contoh Melia Garden, perumahan Graha Raya, Serpong, Tangerang, ini. Dinding ditutup dengan pelapis laminate bertekstur kayu berwarna coklat gelap dari atas sampai bawah.

Sebagai tambahannya, ada ambalan dan laci gantung yang berguna sebagai tempat penyimpan. Meskipun bukan terbuat dari kayu solid, ruangan tetap berkesan hangat dan nyaman karena satu dindingnya bertekstur unik, seperti tekstur kayu. Ruangan pun jadi lebih santai, lebih sejuk, serta "seolah-olah" kembali ke alam.


Cari Rumah ?? Gak perlu 123, Hanya KITA Ahlinya  :-)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar