Rabu, 01 Februari 2012

Berkreasi Menggunakan Home Sticker

detail berita
foto: home sticker/imexbb.com
JAKARTA - Mempercantik dinding tidak harus selalu dengan mengubah warna catnya. Anda bisa kok membuat rumah tampak lebih berbeda dengan mengaplikasikan stiker khusus dinding.

Menurut desainer interior Susan Octari Yauhan, saat ini ada banyak jenis stiker yang didesain khusus untuk dinding sehingga tidak merusak permukaan cat. Stiker dinding sangat berbeda dengan wallpaper. Jika wallpaper dipasang dengan biaya dan teknik khusus, untuk stiker dekoratif, pemasangannya lebih praktis dan saat dilepas tidak merusak bagian dinding.

Bila Anda berminat menggunakan stiker dinding sebagai pemanis di salah satu sudut ruangan, Anda cukup menempelkan home sticker berbahan plastik, vinyl, atau flannel dengan lem yang dapat bertahan di permukaan dinding. Dengan cara tersebut, Anda bisa melepas dan memasangnya secara mudah. Jenis stiker dari bahan flannel memberi kesan timbul yang sangat menarik.

"Home sticker memiliki jenis yang cukup bervariasi, mulai tema sulur, binatang, bunga, dan corak minimalis seperti garis. Penempatannya bisa di kamar anak, ruang tamu, ruang makan, atau ditempelkan pada permukaan perabot seperti lemari dan meja belajar," papar Susan.

Untuk teknik dekorasi dinding berupa lukisan, dibutuhkan kuas dan cat khusus yang dapat menimbulkan nuansa dinding nan unik dan artistik. Biasanya lukisan dinding tidak dibuat terlalu penuh di seluruh bagian dinding.

"Soal penggunaan lukisan dinding, prinsipnya sama seperti stiker, tidak perlu ditutupi penuh di seluruh dinding. Lukisan dinding merupakan dekorasi yang minimalis," tambah Susan.

Anda boleh menambahkan penataan cahaya lampu yang pas dan warna dinding yang serasi. Dekorasi dinding ini bakal menyempurnakan penampilan rumah Anda. Tak ada salahnya, sebelum merenovasi dinding, atur kembali letak furnitur agar sesuai dengan tema di tiap ruangan.


Sumber : www.property.okezone.com/berkreasi-menggunakan-home-sticker

Cari rumah..?? Propertykita Lebih banyak pilihanya...!!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar