Kamis, 05 Juli 2012

Unik, Rumah Bak Musium Barang Langka

detail berita
Rumah unik milik Lonnie Hammargren (Foto: CNN Money)
NEW YORK - Bayangkan sebuah rumah yang dipenuhi koleksi barang unik dan aneh seperti kapsul dari kapal ulang alik Apollo, kerangka dinosaurus, mobil Batman (Batmobile), dan gondola dari Venesia. Selain itu, masih ada juga beberapa barang langka dan eksotik lainnya.

Rumah yang tidak seperti bangunan rumah pada umumnya ini ada di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat. Properti ini merupakan milik Lonnie Hammargren. Luasnya mencapai satu hektare (ha). Lonnie adalah kolektor profesional yang mengumpulkan beragam memorabilia selama bertahun-tahun.

Lonnie merupakan ahli bedah saraf yang merawat petinju dan petarung. Profesinya tidak menghambat hobi Lonnie. Dia terus menambah koleksi eksentrik di tiga rumah berdekatan yang didekatkan hingga luasnya mencapai 12 ribu kaki persegi. Rumah tersebut diberi nama Rumah Sejarah Nevada Hammargren.

"Ini adalah sejarah. Ini merupakan seni sejarah, dan sejarah Las Vegas," jelas sang dokter mengenai rumah dan kepemilikannya sebagai artefak. Di rumah tersebut, Lonnie menyimpan masa lalu kota yang dijuluki Sin City itu. Beberapa yang disimpan adalah replika kota New York, hotel New York, desain interior kubah hotel sekaligus kapel untuk pernikahan, dan sepeda motor Evel Knievel.

Ada juga berbagai objek dari seluruh dunia, termasuk rumah hantu dari New Guinea dan replika Taj Mahal. Bahkan, Hammargren menikahi istri keduanya, Sandy, dalam replika Taj Mahal tersebut. Pernikahan diberkati oleh presiden dari Gereja Mormon. Demikian seperti dikutip dari CNN Money, Rabu (4/7/2012).

Lonnie membeli rumah pertama yang dijuluki Castillo del Sol (Kastil Matahari) pada 1972. Rumah tersebut berisikan koleksi piramida suku Maya dan berfungsi sebagai planetarium serta observatorium. Belakangan, Lonnie membeli rumah di sebelahnya agar bisa menyimpan lebih banyak temuan.

Untuk melengkapi koleksinya, Lonnie mengaku telah menghabiskan dana hingga jutaan dolar selama bertahun-tahun. Lantas bagaimana tanggapan para tetangga mengenai rumah Lonnie?

Meski mengaku ada salah seorang wanita yang menuntutnya karena rumahnya tidak sesuai peruntukan hunian, Lonnie mengaku berusaha bersosialiasi. Yang terbaru, dia menjadi tuan rumah pertemuan besar untuk Hari Lahir Nevada, yang merayakan hari jadi Nevada resmi menjadi sebuah negara bagian.

"Banyak tetangga saya mencoba untuk terlibat, ketika saya memiliki acara besar. Itu sebabnya saya membagikan kacamata khusus kepada semua orang ketika terjadinya peristiwa gerhana matahari. Saya menerima banyak surat elektronik dan catatan di pintu rumah, yang berterima kasih karena saya telah berbagi," jelasnya.

Sumber : www.property.okezone.com//unik-rumah-bak-musium-barang-langka

Cari rumah Propertykita ahlinya...!!

Cari rumah dijual yang aman nyaman asri serta siap huni..?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar