Bambu (foto: corbis)
Namun demikian penggunaannya sejauh ini masih cukup tradisional dan belum dimanfaatkan secara maksimal. Padahal jika dilihat material ini sangat potensial untuk dikembangkan.
"Tercatat ada 65 jenis yang dapat dikembangkan dari 160 jenis bambu yang terdapat di indonesia, dengan 120 jenisnya merupakan asli indonesia. Sehingga dengan kekayaan yang melimpah sebetulnya bambu sangat prospektif untuk dikembangkan," ujar Peneliti Pusat Penelitian (Puslit) Biologi LIPI Elizabeth Anita Widjaja dalam rangkaian workshop bambu "Rekontruksi Tapak Bumi Village" di Ciputat, Tangerang Selatan, Rabu (11/7/2012).
Menurutnya, sebagai negara tropis dengan kekayaan sumber daya alam yang melimpah tentunya, harus dimanfaatkan secara maksimal asal tidak merusak lingkungan. "Seperti material bambu yang terdapat cukup banyak dan beragam dapat diaplikasikan pada rumah Anda. Tak hanya sekadar untuk mempercantik, bambu juga merupakan material ramah lingkungan," ujarnya.
Hal lain yang menarik, tambah Elizabeth, bambu cukup mudah dalam tahap penanaman dan perawatannya. Bambu dapat digunakan pada setiap bagian rumah tinggal, seperti bambu betung untuk tiang rumah karena sifatnya yang kokoh dan kuat, atau bambu tekstil yang juga biasa disebut bambu buta, karena tak memiliki rongga bisa dijadikan sebagai tiang rumah yang kuat.
Sedangkan bambu tali dapat diterapkan pada atap rumah anda karena sifatnya yang ringan dan cenderung lentur. Sementara bambu yang digunakan untuk bilik atau anyaman dinding dari bambu adalah jenis bambu mayan.
"Tentunya untuk mendapatkan bambu yang tahan lama perlu dilakukan pengawetan, namun pada dasarnya bambu dapat digunakan untuk mempercantik setiap sendi rumah Anda," ujarnya.
Sumber : www.property.okezone.com//yuk-manfaatkan-bambu-untuk-hidup-yang-hijau
Cari Rumah Dijual Di Bandung..??
Tidak ada komentar:
Posting Komentar