Jumat, 21 September 2012

Bangunan Bak Baterai, Bisa Menyimpan Energi


detail berita
Islas Commercial Building (foto: inhabitat)
SAMEDAN - Gedung Islas Commercial Building di Samedan, Swiss, yang merupakan fasilitas pembangkit listrik menyembunyikan banyak rahasia. Seperti baterai yang menyimpan listrik, fasilitas penyimpanan energi Islas memiliki format dalam bentuk panas.

Dirancang oleh Mierta & Kurt Lazzarini Architekten, kantor Islas menggunakan lantai beton, tangki air bawah tanah, dan sistem panel surya di atap untuk menyerap sinar matahari dan menyimpannya untuk digunakan nanti.

Gedung Islas terletak di Samedan di antara Sungai Inn dan Jalan Kantonal. Aristek Mierta & Kurt Lazzarini Architekten mendapat inspirasi untuk membangun fasad dari sungai terdekat dan lereng bukit.

Fasad bangunan berupa lembaran besi bergelombang yang berkarat dengan kombinasi fasad kaca yang mencerminkan kondisi lingkungan dan cahaya yang selalu berubah. Struktur bangunan berlantai empat ini terbagi menjadi atrium dan bangunan sirkulasi yang masing-masing menjadi lokasi dari empat bisnis yakni penyimpanan migrolino, klinik gigi, klinik kecantikan, dan kantor arsitektur.

Sebuah sistem hemat energi pintar terintegrasi dengan seluruh bangunan, dan kontrol yang cerdas mengelola semua peralatan. Di atap, sistem fotovoltaik surya ukuran besar menyerap sinar matahari, yang disimpan dalam tangki air di bawah bangunan.

Secara umum setiap lantai beralaskan beton, yang menyerap panas matahari pada siang hari dan mentransfer panas ke bagian dalam bangunan untuk digunakan kemudian pada malam hari. Demikian seperti dikutip dari laman Inhabitat, Kamis (20/9/2012).

Selain itu, panas yang dibuang dari sistem penyimpanan migrolino dipindahkan ke seluruh bangunan untuk pemanasan di tempat lain. Berkat sistem ini, pemanas tidak banyak mengeluarkan energi selama musim dingin.

Sumber : www.property.okezone.com/bangunan-bak-baterai-bisa-menyimpan-energi


Cari RumahDijual Bekasi   ??

Kunjungi juga rumahcom-asli.blogspot.com dan propertykita.com untuk lebih tau informasi rumah dan propert

Tidak ada komentar:

Posting Komentar